Kita bermusuhan
Betapa brutalnya
Bencana mengancam kita
Betapa mengerikannya
Teknologi memperbudak kita
Betapa menyedihkannya
Ketidakadilan merajalela
Betapa memalukannya

Moralitas tak lagi dipedulikan
Betapa lupa dirinya
Kemanusiaan perlahan memudar
Betapa hancur sehancurnya
Sejuta keluh berhamburan
Adakah memang akhir zaman
Sejuta tanya bercuatan
Adakah memang sudah waktunya

Semesta cemas dan kekhawatiran
Melangit memburamkan cahaya
Adakah mati saja
Adakah lenyap saja
Lebih utama
Dari pada menari dan menyanyi
Menjalani takdir-Nya
Sampai tiba seorang bijaksana
Tersenyum, menertawakan kita semua
Melambai ia memanggil
"Mari kita ngopi saja"

Moralitas tak lagi dipedulikan
Betapa lupa dirinya
Kemanusiaan perlahan memudar
Betapa hancur sehancurnya
Sejuta keluh berhamburan
Adakah memang akhir zaman
Sejuta tanya bercuatan
Adakah memang sudah waktunya

Semesta cemas dan kekhawatiran
Melangit memburamkan cahaya
Adakah mati saja
Adakah lenyap saja
Lebih utama
Dari pada menari dan menyanyi
Menjalani takdir-Nya
Sampai tiba seorang bijaksana
Tersenyum, menertawakan kita semua
Melambai ia memanggil
"Mari kita ngopi saja"

Kita bermusuhan
Betapa brutalnya
Bencana mengancam kita
Betapa mengerikannya